BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Riau membludak. Sejumlah undangan yang hadir bahkan banyak yang tidak mendapatkan tempat duduk.
Kehadiran para undangan ini dalam rangka mengikuti acara seremoni pelantikan Septina Primawati Rusli, sebagai Ketua DPRD Provinsi Riau, disisa masa jabatan periode 2014/2019.
Seluruh kursi yang disediakan dalam ruangan itu penuh. Para tamu undangan bahkan hampir separuh memilih berdiri untuk menyaksikan acara pelantikan itu.
Tidak hanya itu, jalur karpet merah menuruni anak tangga untuk menuju ke kursi rapat paripurna juga penuh, bahkan sedikit sekali ruangan yang sedia untuk jalur melintas Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan Septina menuju ke depan aula.
Istri mantan Gubernur Riau Rusli Zainal ini akan dilakukan pengambilan sumpah jabatan. Pelantikan dilakukan oleh Kejaksaan Tinggi Provinsi Riau.
Septina sediri duduk dibarisan kursi paling depan dengan mengenakan pakaian kebaya serba kuning. Pelantikan Septina menjadi ketua DPRD Provinsi Riau menggantikan Suparman yang berhenti karena ikut dalam Pilkada serentak kepala daerah Rohul, pada Desember 2015 lalu.
Dari informasi yang diperoleh bertuahpos.com, pihak panitia penyelenggara telah menyebarkan seribu lebih undangan untuk hadir dalam serimoni pelantikan itu.
Septina dilantik untuk sisa masa jabatan 2014/2016. Sebelumnya, dirinya telah menjabat sebagai Anggota DPRD Provinsi Riau, dari Pwrtai Golkar.
Para undangan yang hadir juga terlihat dari petinggi daerah kabupaten dan kota di Riau, lembaga adat melayu, organisasi masyarakat, organisasi non pemerintah, SKPD, serta seluruh stakeholder di Provinsi Riau. Saat memasuki ruangan, sambutan tepuk tangan dari kaum ibu menggema.
Penulis : MelbaÂ