BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Setelah Partai Persatuan Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) membuka penjaringan untuk wali kota Pekanbaru, kini giliran Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) membuka penjaringan tersebut.
Menurut keterangan anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Pekanbaru H Fatullah mengatakan, pembukaan penjaringan tersebut dipastikan bahwa pada akhir bulan maret 2016 ini, bakal membuka pendaftaran kandidat calon wali kota dan wakil Kota Pekanbaru.
“Keputusan pembukaan pendaftaran ini diambil setelah rapat pleno pengurus DPC Gerindra beberapa waktu lalu. Sebagai tempat pendaftaran di kantor DPC Gerindra Jalan Bangau,” kata Fatullah, Selasa (01/03/2016).
Dikatakan Fatullah, untuk penjaringan sendiri yang dilakukan pada akhir Maret tersebut, pihaknya memberikan kesempatan luas bagi seluruh lapisan masyarakat termasuk para tokoh di Pekanbaru yang memiliki komitmen, loyalitas untuk memajukan Kota Pekanbaru.
“Tentunya nanti dari partai sendiri juga akan melihat dari berbagai sudut, termasuk tingkat elektabilitas calon yang diusung. Survei juga akan menentukan dan semua punya kemungkinan untuk dipilih maju,” ujarnya lagi.
Disinggung terkait koalisi partai untuk maju dalam Pilwako 2017 mendatang, Fatullah pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa akan terjadi koalisi dengan partai lain, mengingat Gerindra masih butuh lima kursi lagi untuk memajukan calon.
“Kita untuk saat inikan punya empat kursi, tentunya untuk memenuhi itu akan terjadi koalisi. Dan itu kedepan akan menjadi keputusan dari DPP,” tutupnya.
Sebagaimana diketahui, Partai PDI Perjuangan telah membuka penjaringan terhadap para calon wali kota dan wakil wali kota Pekanbaru. Sejumlah manapun turut mengikuti pembukaan tersebut.
Nama-nama yang mengikuti penjaringan PDI Perjuangan tersebut adalah wali kota Pekanbaru Firdaus MT, anggota DPRD Pekanbaru Zulfan Hafiz, Said Usman, Direktur PT Pembangunan Kota Pekanbaru Heri Susanto bahkan Kepala Dinas Cipta Karya Provinsi Riau Dwi Agus Sumarno turut mengikuti penjaringan tersebut.
Tak hanya dari laki-laki saja yang ikut dalam penjaringan tersebut, anggota DPRD Riau Marheylin juga turut mengikuti penjaringan tersebut. Pada saat pengembalian formulir, Marheylin datang tidak sendiri, dia diantar oleh sejumlah pimpinan anak cabang (PAC) PDIP se Kota Pekanbaru.
Penulis: Iqbal