BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho menyebutkan korban gempa dan tsunami Palu tercatat telah mencapai 1.407 jiwa. Jumlah korban meninggal dunia tersebut merupakan data terakhir hingga hari ini, Kamis 4 Oktober 2018.
Selain korban meninggal, Sutopo juga mengatakan terdapat 2.549 korban luka-luka, dan 113 lainnya dilaporkan masih hilang.Â
“Sementara korban yang menjadi pengungsi tercatat 70.821 orang, yang ditampung di 141 titik pengungsian,” jelas Sutopo dalam akun twitter resminya, @Sutopo_PN, Kamis 4 Oktober 2018.Â
Untuk korban yang luka-luka, Sutopo mengatakan ada yang dirawat di Palu dan sebagian lainnya dirawat diluar Palu. Sementara untuk jenazah korban juga telah dimakamkan sebagian.
Dilanjut Sutopo, saat ini upaya pencarian korban masih terus dilakukan. Ada 4 lokasi yang menjadi wilayah pencarian korban, yaitu di Kota Palu itu sendiri, Donggala, Sigi, hingga Parigi Moutong.
Selain korban luka-luka dan meninggal, Sutopo juga menyebutkan ada 65.733 rumah yang hancur akibat gempa dan tsunami yang terjadi pada Jumat, 28 September yang lalu. (bpc2)