BERTUAHPOS.COM – Alpukat impor asal California terpaksa harus ditarik peredarannya dari pasar karena tercemar bakteri.
Hal ini dibenarkan oleh Distributor alpukat Henry Avocado Corporation. Jenis bakteri yang mencemari buah itu yakni bakter Listeria monocytogenes.Â
“Henry Avocado mengeluarkan penarikan sukarela karena hasil tes positif pada sampel lingkungan yang diambil selama inspeksi rutin pemerintah di fasilitas pengemasan California,” pernyataan perusahaan itu, dikutip dari CNNIndonesia.
Sejauh ini, masih belum ada penyakit yang dilaporkan terkait bakteri jahat di alpukat tersebut. Produk yang ditarik meliputi buah albukat konvensional dan organik California.Â
Buah ini dikemasi di Henry Avocado Corporation di California dan didistribusikan ke enam negara bagian di AS yakni Arizona, California, Florida, New Hampshire, Carolina Utara, dan Wisconsin.Â
Henry Avocado juga meminta konsumen yang sudah membeli alpukat itu untuk membuang atau mengembalikan produk itu ke tempat mereka membelinya.Â
Sebab bakteri Listeria dapat menyebabkan penyakit listeriosis dan berbahaya bagi ibu hamil. Efeknya bisa sampai menyebabkan keguguran, lahir mati, kelahiran prematur, atau infeksi yang mengancam jiwa baru lahir. (bpc3)