BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Tiga Menteri yakni Menko Kesra Agung Laksono, Mendagri Gamawan Fauzi dan Menteri Pertanian Suswono serta juga kepala BNPB Syamsu Muarif Jumat 21/6) melakukan kunjungan kerja ke Riau untuk melihat langsung kondisi kabut asap di Riau dan mencari langka antisipasinya.
Setiba di Pekanbaru Riau, mereka langsung menggelar pertemuan tertutup di Posko BNPB Lanud, Roesmin Nurjadin Pekanbaru.
Ketiga Menteri ini didampingi langsung Wakil Gubernur Riau, HR Mambang Mit, Kapolda Riau, Brigjend Cokro Kirono, Danlanud Kol Pnb Andyawan dan sejumlah Bupati dan Walikota.
Menurut rencana, penanggulangan bencana asap yang sudah meningkat ke status tanggap darurat ini, akan ditanggulangi dengan memodifikasi cuaca, atau hujan buatan.
Sebanyak 5 ton garam akan didatangkan untuk membuat hujan buatan. Selain itu, tim BNPB juga mengerahkan dua unit Helikopter jenis Bolco, Pesawat Cassa dan Hercules C130 milik TNI AU.
Tiga daerah masuk kedalam kawasan bencana karhutla, sebut saja Kabupaten Bengkalis, Kota Dumai, Kabupaten Rokan Hilir. Dari data yang ada, setidaknya sudah 3.700 hektar lahan yang terbakar. (riau.go.id)