BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Bolu Pisang yang populer dikenal dengan nama Banana Cake ni terkenal dengan kelezatannya. Kue yang legit dan enak ini sangat cocok untuk dijadikan sarapan keluarga atau teman di saat minum the atau kopi.
Pisang merupakan buah-buahan tropis yang melimpah di Indonesia, oleh sebab itu Dapur Cokelat menghadirkan classic cake banana sebagai daftar menu terbaru yang dapat dinikmati oleh pelanggan setia Dapur Cokelat Pekanbaru.
“Produk kami diolah dari pisang pilihan sehingga menghasilkan banana cake yang harum dan menggoda untuk segera disantap. Classic cake banana ini sangat terkenal dengan kelezatannya,” ungkap Dicky selaku Marketing Executive Dapur Cokelat Pekanbaru kepada kru Bertuahpos.com, Sabtu (17/09/2016).
Terdiri dari beberapa pilihan, yakni classic cake marbel cake dan classic cake cassava cake. Untuk dapat menikmati kelezatan cake olahan pisang tersebut, Anda hanya meronggoh kocek sebesar Rp50 ribu saja.
Dapur cokelat Pekanbaru siap memanjakan lidah anda dengan berbagai macam kue-kue pilihan keluarga.
Selain itu, masih terdapat kue atau cake yang bisa menemani waktu santai Anda. Seperti Swiss Roll, bolu gulung lembut dengan 3 pilihan rasa yang menggugah selera.
Adapun 3 pilihan varian rasa tersebut seperti Choco Hazelnut, Cheese and Cheese dan Nut Peanut. Choco Hazelnut merupakan kombinasi rasa vanila yang lembut dengan cokelat serut cokelat ditambah dengan cokelat luar dan dalam.
Khusus dalam bulan September ini, harga yang ditawarkan untuk Swiss Roll ini hanya Rp95 ribu. “Promo spesial bulan September, harga Swiss Roll hanya Rp95 ribu saja,” sambungnya.
Nah, bagi Anda pecinta bolu dan cake, jangan sampai melewatkan kelezatan menu-menu baru yang dihadirkan oleh Dapur Cokelat.
Dan masih banyak macam cokelat lainnya yang dapat disantap. Selain kue, tersedia pula cokelat pralines dengan bentuk-bentuk yang menarik, dengan cara ditimbang. 1 ons cokelatpralines dibandrol harga Rp 55 ribu dengan isi sekitar 9-10 buah.
Dapur Cokelat merupakan perusahaan retail coklat di Indonesia yang telah mempunyai beberapa cabang di kota-kota besar Indonesia. Jadi tunggu apalagi, segera meluncur ke outlet Pekanbaru di jalan Kartini nomor 57 Pekanbaru.
Penulis: Dilla