BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pada awal mulanya, tak ada niat dari Syarif untuk membuka cafe pempek Palembang. Namun hobi memasak istrinya terus mendapat sambutan positif dari keluarga dan rekan-rekan anaknya, sehingga pria paruh baya ini pun berani mendirikan cafe Pempek Bang Toyib Asli Palembang.Â
Â
“Awalnya istri saya hanya hobi masak, karena kami asli dari Palembang jadi makanan yang paling sering dibuat ya pempek,” ujarnya kepada bertuahpos.com, Rabu (21/01/2015).
Â
Masakan itu biasa keluar saat ada acara-acara keluarga, maupun acara di kantor anaknya bekerja. “Karena banyak yang bilang enak dan mereka juga yang mengusulkan buka cafe pempek, jadi kami buka cafe ini,” terang Syafri.
Â
Cafe yang berlokasi di Jalan Cemara Ujung, Gobah, Pekanbaru ini buka sejak empat bulan yang lalu dengan konsep tempat bersantai dan menyejukkan. Pemilihan nama Bang Toyib diambil dari nama kecilnya masa dulu.
Â
Seperti namanya, menu yang dijual terdiri dari aneka raga pempek khas dari Palembang. Seperti pempek tahu, pempek sosis, kapal selam, lenjer, adaan, kulit dan tekwan. Manfaat makan pempek ikan gabus kaya dengan protein dan zat albumin yang tinggi untuk kesembuhan luka dan habis operasi.
Â
Untuk menemani santapan, di sini juga tersedia minuman andalan berupa Es Kacang Merah. “Kalau di Palembang, setiap Penjual Pempek Palembang yang profesional, pasti menyandingkan Pempek Palembangnya dengan Es Kacang Merah, karna itu memang pasangannya,” tambahnya lagi.
Â
Dalam rangka menyambut Imlek dan Valentine, Pempek Bang Toyib memberikan diskon lima persen untuk semua menu yang tersedia. Selain nikmat dan menyehatkan, suasana ditempat ini juga sangat pas untuk rayakan Valentine dan Imlek bersama orang-orang terdekat jadi tunggu apa lagi kunjungi Pempek Bang Toyib sekarang juga buka pukul 11.00-22.00. (nova)