BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru, mengakui saat ini pihaknya mengalami keterbatasan blanko untuk mencetak KTP elektronik.
“Kami akui (ada permasalahan di percetakan KTP elektronik). Selama ini kita dapat blanko selalu nyicil. Dapat blanko dua ribu, tapi data perekaman yang baru nambah juga. Ketersediaan blanko gak banyak,” ujar Irma Novrita selaku Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru, Rabu 13 Februari 2019.
Padahal menurut perempuan berhijab tersebut, saat ini telah ada 41 ribu data perekaman KTP elektronik yang siap untuk dicetak.
“Print ready record data lebih kurang ada 41 ribu, ini yang siap untuk dicetak,” jelasnya.
Untuk mempercepat cetak KTP elektronik, Irma mengatakan saat ini pemerintah pusat telah memiliki program cetak cepat.
“Ada program tuntas rekam dan program cetak cepat KTP elektronik. Tetap kita laksanakan (perekaman), tapi cetaknya di Jakarta. Setelah ada MoU dengan perusahaan percetakan yang di pusat, kita akan utus petugas membawa data print ready. Pak Dirjen menjamin print disana, cetak masal tidak satu-satu,” terangnya.
Sementara menurut Rizky Karnaidi, salah seorang masyarakat yang berdomisili di Kecamatan Tampan, berharap agar pemerintah tidak mengejar target perekaman saja. Tapi juga mengejar target percetakan.
“Jangan hanya rekam saja, cetaknya juga harus cepatlah. Susah kami kalau ngurus ini itu menggunakan suket (surat keterangan),” keluhnya.
Seperti yang diketahui, saat Kementerian Dalam Negri (Kemendagri) menargetkan perekaman KTP elektronik rampung di bulan Februari ini. Selain agar masyarakat memiliki satu data identitas yang terpusat, hal ini dilakukan untuk mendukung kesuksesan Pemilu 2019. (bpc9)