BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Riau, M. Taufiq O.H mengusulkan agar masyarakat atau pengendara sebaiknya tidak menghentikan kendaraan di atas Jembatan Siak IV, setelah nanti jembatan ini dioperasionalkan. Usulan ini nantinya masuk dalam manajemen lalu lintas di sekitar kawasan tersebut.
Usulan ini sengaja diberikan Taufiq mengingat perkiraan ada kecenderungan lalu lintas kecepatan tinggi di situ, mengingat kapasitas jembatan memang lebih besar dari lainnya. Oleh sebab itu, alangkah baiknya pengendara tidak diizinkan untuk berhenti di atas jembatan tersebut.
“Harusnya tidak boleh, karena kami melihat pada jembatan besar itu kecenderungan kecepatan kendaraan lain makin tinggi. Artinya akan sangat berbahaya bagi pengendara yang berhenti di atas jembatan terhadap risiko kecelakaan,” uangkapnya, Jumat, 25 Januari 2019 di Pekanbaru.
Baca:Â Berita Foto: Kondisi Terkini Jembatan Siak IV
Dia menambahkan, pihak Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang sebagai dinas yang akan melakukan pengadaan untuk rambu-rambu lalu lintas, sebaiknya juga memasang rambu di larang berhenti di atas jembatan demi keselamatan pengendara yang melintas di jembatan itu.
Rambu-rambu itu nantikan, kata dia, akan menjadi pedoman tidaknya hanya bagi pengendara, melainkan juga untuk petugas dalam menjalankan tugas manajemen lalu lintas di atas dan sekitar jembatan itu. Rambu-rambu tersebut diharapkam terpasang sebelum peresmian jembatan Siak IV dilaksanakan pada pekan kedua Februari 2019 nanti. (bpc3)