BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Dalam 21 Hari Operasi Keselamatan Muara Takus 2018, setidaknya 111 orang menjadi korban kecelakaan lalulintas di Provinsi Riau.
Hal ini dikatakan Dirlantas Polda Riau Kombes Pol, Rudy Syarifuddin, saat menggelar konferensi pers di Direktorat Lalulintas Polda Riau, Rabu 28 Maret 2018. Rudy mengatakan bahwa korban kecelakaan lalulintas didominasi oleh anak berusia 0-15 tahun.
“Korban tertinggi yaitu anak usia 0-15 tahun, yakni 20 orang. Jumlah ini meningkat dari Operasi Keselamatan tahun 2017, yaitu 8 orang,” ujar Rudy.
Sementara peringkat korban terbanyak kedua yaitu usia 16-20 tahun, yaitu 19 orang. Jumlah ini pun naik dari tahun sebelumnya yang berjumlah 12 orang.
Berikut data usia korban kecelakaan selama 21 Operasi Keselamatan Muara Takus 2018 di Provinsi Riau :
0-15 tahun : 20 orang
16-20 tahun : 19 orang
21-25 tahun : 11 orang
26-30 tahun : 10 orang
31-35 tahun : 8 orang
36-40 tahun : 9 orang
40-45 tahun : 10 orang
45-50 tahun : 11 orang
51-60 tahun : 8 orang
60 > tahun : 5 orang.
(bpc11)