BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemprov Riau sudah tak sabar ingin melaksanakan Embarkasi Antara untuk memberangkatkan calon jemaah haji asal Riau ke tanah suci Mekkah. Maka itu diwujudkan dalam bentu Embarkasi Antara. Namun bisakah fasilitas untuk Embarkasi Antara itu rampung sebelum musim haji?Â
Lokasi Embarkasi Antara terletak di Jalan Taman Sari di belakang Kantor DPRD Riau. Ini rusunawa yang kemudian dijadikan sebagai asrama dan pembinaan calon jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci.
Di lokasi, dari pantauan bertuahpos.com, untuk kondisi bangunan dan kamar tidak masalah. Hanya saja masih ada beberapa fasilitas yang belum selesai, seperti aula dan kakbah untuk manasik haji.Â
Informasi dari pertugas di lapangan mengatakan bahwa bangunan itu akan dikebut dalam waktu dekat, dan ditargetkan selesai pada sebelum musim haji tiba. “Bangunnya masih dalam pengerjaan,” katanya kepada bertuahpos.com, Rabu (24/1/2018) di Pekanbaru.Â
Untuk fasilitas seperti aula, saat ini baru terbangun kerangkanya saja. Sejumlah bahan meterial terlihat di sekitar bangunan itu. Sedangkan miniatur kakbah untuk proses manasik haji belum terlihat sama sekali.Â
Embarkasi Antara untuk keberangkatan calon jemaah haji memang mimpi lama Pemprov Riau yang belum terwujud. Sejak 2 tahun lalu, beberapa persyaratan agar embarkasi antara bisa berjalan sudah diselesaikan.
Tahun lalu Riau gagal mendapatkan izin menjalankan Embarkasi Antara dari Kemenag, karena masalah fasilitas yang tidak memadai.
Baca:Â Naik, Kemenag Akan Tetapkan Biaya Umrah Minimal Rp 22 Juta
Kasi Penerangan Informasi Haji dan Umroh Kemenag Riau Asril mengatakan pihaknya optimis embarkasi antara untuk memberangkatkan calon jemaah haji bisa berjalan tahun ini. Soal fasilitas diupayakan selesai sesegera mungkin.
“Kami optimis itu (embarkasi antara) bisa terlaksana tahun ini. Jadi nanti itu, calon jemaah haji hanya transit saja ke Batam untuk selanjutnya berangkat ke tanah suci,” katanya. (bpc3)