BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Sikap Presiden Amerika Serikat, Donald Trump yang mengakui Al Quds (Yerussalem) sebagai ibukota Israel menghebohkan dunia.
Menanggapi hal tersebut, Wakil ketua umum PP Persatuan Islam (Persis), Ustaz Jeje Zaenudin kepada Bertuahpos.com mengatakan, bahwa Indonesia ‘sudah tegas’.
“Secara konstitusi bahwa Indonesia menolak segala bentuk penjajahan diatas bumi. Karena bertentangan dengan pri kemanusiaan dan pri keadilan. Ini menunjukkan bahwa Indonesia sudah tegas menolak kekejaman Israel dan pernyataan Trump tersebut,” tegasnya.
Baca:Â Ustad Jeje Zaenudin : Trump Anggap Berhasil Pecah Belah Timur Tengah
 Ketua Fraksi PKS: Trump Lukai Umat yang Cinta Damai
Ustaz Jeje Zaenudin berharap agar seluruh umat islam di Indonesia mendukung sikap pemerintah tersebut.
“Oleh sebab itu, kaum muslimin harus mendukung keistiqomahan, konsistensi dari sikap politik yaitu menolak eksistensi Israel. Dengan tidak mengakui adanya hubungan diplomatik,” tambahnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla menegaskan bahwa Indonesia berada di pihak Palestina, baik sebelum maupun sesudah Trump memutuskan Al Quds menjadi ibukota Israel. (mg3)Â