BERTUAHPOS.COM (BPC) – Sering kali kita tak berhati-hati saat menguyah makanan sehingga sering kali melukai gigi atau gusi yang menyebabkan sakit gigi atau gusi berdarah. Hal ini juga dapat menyebabkan gusi bengkak.
Kondisi ini biasa disebut dengan istilah gingivitis atau gusi bengkak dan berdarah. Gingivitis bisa terjadi karena kebersihan mulut yang tidak terjaga. Dan jika tidak segera diobati dapat menyebabkan masalah kesehatan yang serius yang disebut dengan periodontitis, orang bisa kehilangan giginya.
Lalu bagaimana kita mengobati masalah gingivitis atau gusi berdarah dan bengkak? Caranya anda bisa langsung pergi ke dokter gigi, atau anda juga bisa mengobati dirumah dengan ramuan alami.
Seperti yang dilansir dari perawatankulitwajah212.com, ada beberapa obat alami yang dipercaya sangat ampuh untuk mengobati gusi berdarah. Berikut Obat Alami Untuk Atasi Gusi Berdarah.
1. Air garam
Bahan alami pertama yang sangat efektif untuk mengobati masalah gusi berdarah atau gingivitis adalah dengan menggunakan air garam. Garam merupakan bahan alami yang santat efektif mengobati segala macam infeksi. Hal ini dikarenakan faram bersifat antieptik dan anti inflamasi yang kuat sehingga bisa membunuh bakteri pada mulut dalam seketika. Dengan demikian masalah gusi bengkat, berdarah dan sakit dapat segera diatasi.
2. Kayu manis
Bahan alami yang kedua yaitu dengan menggunakan kayu manis. Kayu manis juga memiliki sifat antibakteri yang kuat yang dapat membunuh bakteri pada mulut. Sehingga masalag gusi berdarah, sakit gigi, bau mulut dan masalah mulut lainnya dapat diatasi dengan kayu manis.
3. Minyak lavender
Bahan alami berikutnya yaitu minyak lavender. Minyak lavender juga memiliki sifat anti bakteri. Untuk mengobati gusi berdarah dengn minyak lavender yaitu anda tinggal oleskan minyak lavender pada gusi yang sakit. Lavender akan meningkatkan sirkulasi darah sehingga masalah gusi bengkak atau berdarah akan cepat sembuh.
4. Minyak Peppermint
Selain minyak lavender, anda juga bisa menggunakan minyak peppermint untuk mengobati masalah gusi berdarah atau bengkak. Kemampuan minyak peppermint dalam mengatasi masalah bakteri pada mulut sangat efektif dalam mengobati semua masalah gusi dan mulut. Untuk mengobatinya anda cukup teteskan minyak peppermint pada gusi, dengan cara demikian, masalah bau mulut juga akan hilang.
5. Produk susu
Bahan alami terakhir yang ampuh untuk mengobati gusi bengkak adalah produk susu. Produk susu ayau susu olahan mengandung kalsium yang tinggi yang baik sekali untuk tulang dan membantu menutup celah pada gusi yang menjadi tempat tumbuhnya bakteri, dengan demikian, masalah gusi berdarah dapat segera disembuhkan.
Demikianlah informsi tentang Obat Alami Untuk Atasi Gusi Berdarah. Bagaimana mudah dan simpel sekali bukan. Semoga informasi diatas bermanfaat.(bpc7)