BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Pemprov Riau mengakui masih banyak potensi wisata di Riau belum tergarap secara baik. Perlu dilakukan penguatan strategi dalam menjual potensi wisata, agar kaum investor muncul dan ikut terlibat dalam pengelolaannya. Atas dasar itu, Riau ditargetkan menjadi daerah tujuan investasi wisata.Â
Hal ini diungkapkan Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman saat membuka pertemuan Riau Investment Forum (RIF) di Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru, Senin (16/10/2017). “Kami meyakini dengan selesainya proyeks strategis nasional akan membuat kerja mempromosikan wisata daerah akan lebih mudah,” katanya.Â
Andi Rachman menyebut, meski dalam kondisi alam Riau masih tertinggal dengan daerah lain, namun Riau punya potensi besar untuk mengembangkan potensi wisata budaya. Peluang ini ada hampir di setiap kabupaten dan kota di Riau.
“Kalau infrastruktur ini sudah jadi, maka itu akan memperpendek jalur perjalanan antar daerah satu ke daerah lainnya di Riau. Setidaknya dengan cara seperti ini akan membuat turis dan wisatawan lokal dimudahkan,” katanya. (bpc3)