BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kemarahan dan kekecewaan masyarakat Riau akan permasalahan kabut asap, semakin banyak disalurkan melalui aksi unjuk rasa, Seperti akhir yang digelar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Riau (UR) pada hari ini, Selasa (11/03/2014).
Â
Aksi yang diawali dengan jalan kaki dari sekretariat BEM menuju Rumah Sakit Kampus UR ini menuntut pemerintah Provinsi Riau dan pusat segera menangulangi kabut asap.
Â
“Hari ini kami akan berdiskusi dan mendengar penjelasan dari tim Solusi Tuntas Bencana Asap (STBA) UR, betapa bahayanya dampak kabut asap,” ujar Koordinator Aksi Yopi.
Â
Seperti dari surat edaran 1259/UN19/TU/2014, pihak Kampus UR meliburkan seluruh aktivitas belajar mengajar di kampus. Hal itu dikarenakan kualitas udara yang semakin memburuk.
Â
Â
Dr Harris, sekretaris Satgas STBA menyebutkan, setelah timnya mensurvei ke sumber kebakaran lahan ditemukan partikel yang ada dalam kabut asap sudah sangat membahayakan. “Critikal poin sudah sangat menunjukkan berbahaya bila dihirup masyarakat,” tambahnya. (riki)