BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU- Hujan lebat mengguyur Kota Pekanbaru, Kamis (21/04/2016) siang. Akibatnya Kantor Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Pekanbaru tergenang air akibat atap yang bocor.
Ketika dikonfirmasi hal ini, Kepala Dispenda Pekanbaru, Yuliasman membenarkan hal tersebut. “Iya memang sudah sejak lama atapnya bocor. Ini memang sudah dikeluhkan masyarakat karena menganggu pelayanan,” katanya ketika dihubungi melalui sambungan seluler, Kamis (21/04/2016).
Hanya saja kata Yuliasman pihaknya tidak bisa memperbaiki sendiri. Selain membutuhkan biaya yang cukup besar, gedung tersebut juga dihuni Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dan Dinas Koperasi serta UMKM Pekanbaru di lantai dua. “Jadi kita sampaikan keluhan ini ke bagian umum. Namun sepertinya untuk saat ini belum bisa diperbaiki atapnya karena keterbatasan anggaran,” ujar Yuliasman.
Sementara ini mau tidak mau pihaknya membiarkan kondisi atap yang bocor tersebut. “Itu (atap bocor) tidak bisa diperbaiki separuh-separuh harus total. Kuda-kuda lama diganti, total anggaran perkiraan, pernah kita Tanya dibutuhkan setidaknya Rp 400 juta dan itu harus lelang,” jelasnya.
( Baca:Hujat Lebat Sebentar, Kantor Dispenda Pekanbaru Kebanjiran)
Belum lagi bentuk bangunan, yang tidak ada tiang di tengah-tengah dalam gedung. Sehingga untuk memperbaiki atap tidak mudah. “Tidak bisa sembarangan, tidak semua orang yang mau manjat. Karena beresiko,” katanya.
Saat disampaikan masyarakat yang ingin membayar pajak mengeluh atap bocor dan kerangka langit-langit yang terbuka buat khawatir. Yuliasman mengatakan tidak bisa berbuat banyak. “Mau bagaimana lagi, anggaran terbatas. Semoga saja nanti bisa masuk ke dalam anggaran, supaya bisa segera diperbaiki,” harapnya.
Pantauan bertuahpos.com, hingga berita ini ditulis, genangan air masih terlihat di dalam gedung, belum dibersihkan. Masyarakat yang melewatinya tampak berhati-hati dan sedikit menjinjit supaya tidak terpeleset.
Sebagai informasi Kantor bersama Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda), Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag), dan Dinas Koperasi dan UMKM Pekanbaru ini diresmikan Hean Abdullah, Walikota sebelumnya pada 22 Juni 2011. Namun hingga saat ini semasa Walikota Pekanbaru, Firdaus MT bersama Wakilnya, Ayat Cahyadi, langit-langit gedung belum juga dipasang bahkan atap sudah mulai bocor.
Penulis: Riki