BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Siak menargetkan jumlah partisipasi pemilih atau daftar pemilihan umum di Siak bisa mencapai 100 persen.
Devisi Daftar Pemilih dan Logistik Kabupaten Siak Hasan Udin mengatakan, target itu sudah menjadi komitmen KPU Kabupaten Siak dalam Pilkada serantak tahun ini. “Kita targetkan kalau bisa sampai 100 persen partisipasi pemilih untuk tahun ini”, ujarnya.
Jumlah rekapitulasi daftar Pemilihan tambahan baru sebanyak 825 pemilih dari 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Siak. Untuk 825 DPTB-1 setiap kecamatan yang ada di kabupaten Siak yaitu Siak 19 DPTB dari 36 TPS, Sungai Apit 5 DPTB-1 dari 59 TPS.
Sementara untuk kecamatan Minas 31 DPTB-1 dari 51 TPS, Tualang 344 DPTB-1 dari 186 TPS, Sungai Mandau 41 DPTB-1 dari 18 TPS, Dayun 17 DPTB-1 dari 48 TPS, Kerinci Kanan 63 DPTB-1 dari 48 TPS, Bungaraya 30 DPTB-1 dari 53 TPS, Koto Gasib 14 DPTB-1 dari 36 TPS, Kandis 164 DPTB-1 dari 116 TPS, Lubuk Dalam 65 DPTB-1 dari 40 TPS, Sabak Auh 23 DPTB-1 dari 18 TPS, untuk Mempura nihil, Pusako 9 DPTB-1 dari 11 TPS.
“Untuk yang merasa dirinya belum terdaftar di DPTb-1 bisa mendaftar dan memilih sesuai alamat yang tertera di KTP pada hari H pukul 12.00-13.00 wib” imbuhnya. (Ely)