BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru – Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Said S Amri, mengatakan saat ini status kabut asap yang menyelimuti Provinsi Riau dalam keadaan Status Siaga Darurat. Pasalnya kabut asap yang menyebar keseluruh bagian wilayah Riau karena banyak dipengaruhi oleh arah angin, dan jarak pandang hanya 1,5 kilo meter.
Demikian hal itu dikatakannya kepada wartawan, Jum’at (07/02/14). Menurutnya, saat ini memang kabut asap tidak begitu parah. Namun hal ini harus menjadi perhatian khusus bagi pemerintah provinsi Riau, dan pemerintah kabupaten kota di Riau serta instansi terkait untuk saling melakukan koordinasi agar tidak terjadi kebakaran yang luar biasa seperti tahun lalu.
“Jadi status kabut asap kita sekarang ini adalah siaga darurat, untuk itu kami dari dinas BPBD dan dinas kesehtan pagi tadi sudah melakukan action dengan membagikan 5000 masker karena kabut asap sangat banyak, dan jarak panadang yang disampaikan BMKG hanya 1,5 KM,” ungkap Said.
Saat ini, Said mengaku pihaknya sudah menerima  adanya  laporan kebakaran hutan dan lahan. Data kebakaran hutan yang mereka terima sampai hari mencapai  2000 hektar lahan.
” Termasuk didalamnya lahan beberapa perusahaan dan lahan masyarakat,” cetusnya.(Syawal)