BERTUAHPOS.COM – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional, Prof Sudarnoto, menggema seruan tegas untuk memboikot kurma Israel sebagai bentuk protes terhadap penindasan yang terus terjadi di Palestina.
“Produk-produk yang diboikot bermacam-macam mulai dari makanan, minuman, dan lain-lain. MUI telah mengeluarkan Fatwa Nomor 83 Tahun 2023 tentang Hukum Dukungan Terhadap Perjuangan Palestina,” tegas Prof Sudarnoto, dikutip dari laman resmi MUI.
Prof Sudarnoto menegaskan, aksi boikot bukan hanya sebagai bentuk penolakan, tetapi juga merupakan tindakan tekanan yang signifikan terhadap Israel. “Karena hasil penjualan, pasti diberikan manfaatnya bagi Israel. Karena ini dengan boikot, maka kita bisa memperlemah ekonomi Israel agar tidak menyerang-nyerang lagi,” tambahnya.
Lebih lanjut, Prof Sudarnoto menegaskan bahwa MUI tidak pernah menyusun daftar produk secara spesifik untuk diboikot, melainkan menekankan prinsip-prinsip dasar dalam aksi solidaritas.
Namun, berdasarkan berbagai sumber, berikut daftar merek produk kurma yang dihasilkan oleh industri Israel yang bisa menjadi target boikot:
- Star dates
- NavaFresh
- Delila
- Rapunzel
- Urban Platter
- Jordan Plains
- Jordan River
- Red Sea
- Anna and Sarah
- Food to Live
- Kalahari
- Premium Medjoul
- King Solomon
- Tamara Barhi
- Hadiklaim
- Sincerely Nuts
- Mehadrin
- Carmel
- Karsten Farm
- Royal Treasure
- Shams.