BERTUAHPOS.COM – Saat tubuh kekurangan vitamin C atau daya tahan tubuh menurun, sariawan dapat dengan mudah mengintai.
Pembengkakan atau pendarahan pada lapisan mukosa mulut seperti bibir, gusi, lidah, pipi bagian dalam, dan langit-langit mulut menjadi tanda umumnya.
Rasa terbakar pada mulut dan kesulitan menelan makanan adalah gejala khas yang kerap menyertai sariawan.
Namun, yang perlu diingat adalah peran penting jenis makanan yang dikonsumsi saat mengalami sariawan, karena bisa memperburuk kondisi dan memperlambat proses penyembuhan.
Ketika sariawan menyerang, perhatikanlah jenis makanan yang anda konsumsi, karena bisa mempengaruhi proses penyembuhan.
Berikut adalah beberapa makanan yang sebaiknya dihindari ketika mengalami sariawan:
1. Makanan Terlalu Asam
Makanan yang terlalu asam dapat memperlambat proses penyembuhan sariawan, meskipun asam bermanfaat untuk membunuh bakteri. Hindarilah makanan seperti jeruk dan tomat yang memiliki kadar asam tinggi.
2. Makanan Pedas
Makanan pedas dapat menjadi pemicu sariawan karena dapat meningkatkan panas dalam tubuh. Hindarilah makanan pedas secara berlebihan agar tidak memperparah kondisi sariawan.
3. Makanan Panas
Makanan atau minuman panas dapat memperlambat proses penyembuhan sariawan dan membuat luka pada mulut semakin parah. Sebaiknya, dinginkan terlebih dahulu makanan dan minuman sebelum dikonsumsi.
4. Makanan Keras
Makanan dengan tekstur keras dapat melukai lapisan mulut dan memperparah sariawan. Pilihlah makanan dengan tekstur lembut untuk mengurangi risiko cedera pada mulut.
5. Makanan Berprotein Hewani
Makanan berprotein hewani seperti daging dan ikan dapat meningkatkan keasaman tubuh dan memperlambat proses penyembuhan sariawan. Gantilah dengan makanan berprotein nabati seperti tahu dan tempe, serta perbanyak konsumsi buah dan sayuran.
Dengan menghindari jenis makanan tersebut dan memilih makanan yang tepat, Anda dapat mempercepat proses penyembuhan sariawan dan mencegah kondisi yang lebih parah. Ingatlah untuk tetap menjaga pola makan yang sehat dan seimbang untuk mendukung daya tahan tubuh anda.