BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali meletus pada pukul 06.25 WITA pagi ini.
PVMBG melalui laman resmi menyampaikan, terjadi erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki pada hari Kamis, 11 Januari 2024, pukul 06:25 WITA.
Tinggi kolom letusan teramati ± 700 m di atas puncak (± 2284 m di atas permukaan laut).
Kolom abu warna putih hingga kelabu tampak tebal ke arah utara, dengan imbauan untuk warga agar tetap berada dalam radius 4 kilometer dari pusat erupsi.
“Masyarakat di sekitar Gunung Lewotobi dan pengunjung/wisatawan tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius 4 KM dari pusat erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki dan sektoral 5 KM ke arah Barat Laut-Utara,” imbau PVMBG.
Sebelumnya, 544 warga Desa Nurabelen, Kecamatan Ile Bura, mengungsi ke Desa Riang Rita pada Selasa malam. Mereka mengaku mendengar gemuruh dan melihat pijaran api dari puncak Gunung Lewotobi.
“Malam hari kami mengungsi. Saat itu ada gemuruh besar. Api keluar, gemuruh itu sudah mulai jam 00.00 WITA,” ungkap Paulus Boli Puka, warga Nurabelen.
PVMBG terus memantau situasi dan memberikan peringatan kepada warga, sementara pemerintah setempat melakukan upaya evakuasi dan menjaga keselamatan masyarakat.