BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, SF Hariyanto mendesak kepada seluruh pimpinan OPD di lingkungan Pemprov Riau untuk menyegerakan realisasi Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik yang bersumber dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Hal ini disampaikannya saat ditemui ditemui di Kantor Gubernur Riau, Senin, 31 Juli 2023. Sekda khawatir jika tidak disegerakan, taka bantuan anggaran dalam bentuk DAK fisik tersebut akan hangus dan tak bisa direalisasikan.
“Kan memang ada batasnya itu. OPD sudah kami minta untuk segera menyelesaikan agar realisasinya cepat,” kata SF Hariyanto.
Diungkapkannya, salah satu kendala yang dihadapi tak lain soal kebiasaan OPD yang selalu lambat dalam hal proses pelelangan proyeknya. Namun, sejauh ini belum ada pengenaan sanksi yang diberlakukan.
“Nanti akan kami tegur lah, akan kami beri peringatan kepada OPD yang lambat itu,” tambahnya.
SF Hariyanto menegas, terkait hal ini, sebelumnya dirinya juga sudah memberikan peringatan kepada OPD agar cepat dalam proses realisasi DAK fisik.
“Kita minta lah kepada OPD itu jangan berleha-leha. Kepala OPD itu harus selalu cek ke bawahannya, sudah sampai di mana prosesnya, apa kendalanya,” tuturnya.
Menurut data yang dikeluarkan oleh DJPb Kanwil Riau, hingga semester pertama tahun 2023, total realisasi DAK fisik di Riau baru Rp93,4 miliar dari pagu sebesar Rp971,5 miliar atau 9,62 persen.
Adapun besaran realisasi DAK fisik khusus di Pemprov Riau sebesar Rp49,1 miliar atau 16,23 persen dari pagu Rp303 miliar.
Meski jika dibandingkan dengan angka realisasi di seluruh kabupaten kota di Riau, realisasi DAK fisik di Pemprov Riau menjadi yang tertinggi, namun demikian angka realisasi DAK fisik tersebut masih sangat minim.***