BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Jordi Amat pesimis bisa tampil memperkuat Timnas Indonesia melawan Palestina dalam FIFA Matchday di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu 14 Juni 2023.
Jordi Amat mendapatkan cidera kala membela timnya Johor Darul Takzim dalam lanjutan Liga Super Malaysia beberapa waktu lalu.
Meskipun kondisinya berangsur pulih, namun laga yang sudah didepan mata membuat dirinya ragu dengan kondisinya saat ini.
“Saya hanya punya masalah kecil di kami. Semoga dalam beberapa hari ini saya akan pulih. Saya akan lihat nanti,” katanya, Selasa 13 Juni 2023.
Pemain berusia 31 tahun ini sangat ingin membela Garuda Indonesia, namun dirinya tidak ingin memaksakan diri dengan kondisinya saat ini.
“Saya menantikan laga melawan Palestina. Saya tidak yakin apakah akan siap untuk laga itu,” ujarnya.
Jordi saat ini ingin memulihkan kondisinya terlebih dahulu, sebab di tanggal 19 Juni nanti Indonesia akan menghadapi Argentina di Gelora Bung Karno, Jakarta.
“Jika tidak pulih, akan fokus pemulihan. Kemungkinan siap untuk laga kedua,” tutupnya.