BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Aktivitas seks menyimpang antara Lelaki Seks Lelaki (LSL) atau Gay menjadi penyumbang terbesar penularan penyakit HIV/AIDS.
Ditahun 2022 tercatat ada penambahan 225 kasus HIV, sementara kasus AIDS bertambah sebanyak 178 kasus dalam setahun.
“Jadi ada penambahan ratusan kasus dalam setahun kemarin. Kita berharap ada penurunan kasus pada tahun ini,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Pekanbaru, dr Zaini Rizaldi Saragih, Ahad 28 Mei 2023.
Jumlah kumulatif kasus HIV di Kota Pekanbaru saat ini mencapai 2.612 kasus, sedangkan kumilatif kasus AIDS sebanyak 2.247 kasus.
Layanan konseling dan tes HIV/AIDS tersedia di 26 rumah sakit di Pekanbaru. Ada juga di 21 Puskesmas, empat lapas serta satu rutan di Pekanbaru.
Ia menyebut ada juga layanan perawatan dukungan dan pengobatan (PDP) di 13 rmah sakit.