BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Belum lama diperbaiki, jalanan di dekat bundaran simpang empat arah Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) ke Terminal raya Kota Pekanbaru sudah rusak lagi. Jalur ini memang kerap dilintasi kendaraan bertonase besar untuk masuk ke jalan lintas timur dan terminal.
Â
Kondisi ini jelas disayangkan masyarakat, sebab jalan rusak tidak hanya mengurangi keindahan kota tetapi juga membahayakan keselamatan. Seperti yang disampaikan Vani seorang warga Kecamatan Tampan. “Jalannya rusak, padahal baru diperbaiki. Berarti ada yang salah, kenapa bisa cepat rusak begini,” keluhnya, Sabtu (17/01/2015).
Â
Ia pun berharap agar tidak hanya di jalan dekat Bundaran Songket (simpang SM Amin dan Tambusai) saja yang diperhatikan. Tetapi setiap jalan harus bebas dari lubang yang menganga. “Karena bisa membahayakan keselamatan pengendara,” tuturnya.
Â
Pantauan bertuahpos.com, pagi sekitar pukul 08.00 WIB jalan tersebut memang rusak dan bergelombang. Namun jelang siang, tampak kendaraan berat memperbaiki jalan tersebut.
Â
Sebelumnya Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Pekanbaru, Azmi mengakui ada banyak jalan yang mesti ditambal sulam. Untuk itu pihaknya kembali menganggarkan untuk tambal sulam jalan sebesar Rp1,2 miliar.
Â
“Tetap program prioritas (tambal sulam). Dalam jangka waktu enam bulan saja, yang sifatnya non permanen akan rusak lagi. Untuk itu kita anggarkan lagi di tahun ini sebesar Rp1,2 miliar khusus tambal sulam saja,” sebutnya kepada rekanan wartawan. (riki)
Â
Â