BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kontingen Bengkalis berhasil keluar sebagai juara umum di Cabang Olahraga (Cabor) Gymnastic atau senam di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) X Riau 2022.
Bertanding di GOR Senam Sport Center Rumbai, Kota Pekanbaru. Bengkalis berhasil membawa pulang 9 medali yang masing-masing 7 medali emas, 1 perak dan 1 perunggu.
Sri Astuti atlet senam asal Bengkalis yang ikut menyumbangkan 3 medali emas untuk Bengkalis tidak menyangka bisa membantu Bengkalis untuk merajai Cabor senam di Porprov Riau tahun ini.
“Saya pribadi tidak menyangka, karena ketika latihan di nomor singel saya sering gagal,” katanya, Selasa 22 November 2022.
Itut sapaan akrab dari gadis bertubuh mungil ini tidak menyangka bisa mempersiapkan medali emas untuk Bengkalis karena peta kekuatan lawannya yang cukup berat, terutama atlet dari sang tuan rumah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
“Atlet Kuansing ketika saya lihat mereka latihan lebih rapi, tapi pas tanding saya mencoba untuk lebih tenang dan ini sangat Alhamdulillah,” ucapnya sambil tersenyum.
Itut ikut berhasil mendapatkan 3 medali emas ditiga nomor yang berbeda. Nomor yang berhasil ditaklukkan oleh Itut adalah dinomor MixPair atau duo, nomor Trio dan juga dinomor individual.
Apa yang didapatkan Itut di Porprov X Riau ini benar-benar diluar dugaannya, hal ini lantaran Itut sebenarnya sudah fakum dari dunia senam selama 6 tahun dan baru aktif kembali menggeluti dunia senam di bulan Maret 2022 ini.
“Fisik saya benar-benar kembali itu satu beberapa bulan menjelang Porpov, untuk persiapan penuh satu bulan terakhir,” jelasnya.
“Alhamdulillah, Alhamdulillah dapat 3 emas. Alhamdulillah,” tambahnya.