BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU — Gubernur Riau Syamsuar mendesak kepada Unit Pelaksana Teknis [UPT] Dinas PUPR-PKPP Riau untuk siaga selama mudik Lebaran. Salah satunya mendesak agar perbaikan jalan rusak dan berlobang di daerah, segera diselesaikan sebelum Idul Fitri 2022.
Hal ini disampaikan Syamsuar saat ditemui di Gedung Daerah Provinsi Riau di Pekanbaru, pada Senin, 25 April 2022. “Saya juga sudah bilang bahwa UPT Dinas PUPR-PKPP Riau juga sudah standby, terutama peralatan dan material yang terpenting. Supaya nanti jalan provinsi yang rusak (berlubang) bisa segera ditutup, agar tidak membahayakan pengendara saat mudik Lebaran,” terangnya.
Syamsuar mengklaim, langkah sama juga sudah disampaikannya ke pihak BPJN untuk meminta bantuan perbaikan terhadap jalan rusak dan berlubang pada jalan nasional.
“Kemudian saya juga sudah minta ke balai jalan nasional, untuk menutup jalan-jalan nasional yang berlubang. Karena kita lihat ada juga jalan nasional yang berlubang-lubang, terutama di daerah Rohil,” sambungnya.
Sedangkan terkait pengamanan, Gubri mengaku semua pihak sudah siap. Bahkan Polda Riau sudah mendirikan posko-posko pengamanan mudik.
“Tadi juga disupport oleh pak Danrem, yang memerintahkan para Koramil untuk menyiapkan posko, sebagai posko tambahan selain posko yang sudah disiapkan oleh pak Kapolda Riau,” ujarnya.***