BERTUAHPOS.COM, KAMPAR — Tercatat masih ada sekitar 8007 jiwa warga di Salo, Kampar, Riau, belum mendapat vaksinasi Covid-19, dari total 24.524 penduduk. Sejauh ini capaian vaksinasi di daerah ini baru 59%.
“Kami harus turun langsung untuk mengajak agar warga mau terima vaksin. Kami menyasar sejumlah titik di Kecamatan Salo supaya target kekebalan komunal tercapai segera,” kata kepala Kepala Puskesmas dr Siti Valiani, di Bangkinang, Senin, 27 Desember 2021.
Dia mengatakan sejumlah vaksinator telah diturunkan, khususnya di beberapa titik di Kecamatan Salo. “Kami menargetkan agar semua masyarakat Salo dapat di vaksin. Target dari vaksinasi tersebut sebanyak 19.904 orang,” tuturnya. “Mudah-mudahan masyarakat Salo dapat divaksin semuanya.”
Dari data yang dia paparkan, sedikitnya, 8007 jiwa yang belum divaksin dari total 25.524 penduduk. Untuk Dosis 1 yang dihabiskan sebanyak 11.897 jiwa sementara itu untuk dosis kedua 5.975 jiwa dan untuk totalnya 17.872 jiwa. “Petugas kesehatan bekerja setiap hari agar target vaksinasi tercapai,” kata dia.
“Tujuan akhirnya, tentulahan harapan agar masyarakat di Kecamatan Salo dapat mencapai herd immunity sehingga dapat kebal dari penyebaran covid-19,” kata dr Siti. (bpc2)