BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Walikota Pekanbaru, Firdaus mengatakan vaksin datang secara berkala ke Pekanbaru.
Menurut dia, pengaturan pembagian vaksin dilalukan oleh pusat. Pihaknya sudah mengajukan permintaan vaksin, baik secara tertulis maupun secara lisan.
“Vaksin itu merupakan kebijakan pemerintah pusat. Kami sudah mengajukan tambahan vaksin secara lisan dan tertulis,” jelas Firdaus, Sabtu 25 September 2021.
Ditambahkan Firdaus, pihaknya mencatat ada 100 ribu warga di Pekanbaru yang belum mendapatkan suntikan kedua. Karena itu, vaksin yang datang diprioritaskan ke suntikan kedua.
Selain itu, suntikan pertama untuk pelajar juga diprioritaskan.
“Tambahan vaksin itu juga kami gunakan untuk penyuntikan vaksin pertama, khususnya untuk dunia pendidikan,” pungkasnya. (bpc4)