BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sebuah petisi muncul secara online. Petisi ini muncul di change.org.
Dalam tuntutannya, petisi ini meminta agar vaksin Covid-19 tidak dijadikan sebagai salah satu syarat administrasi. Termasuk menjadikan vaksin sebagai syarat perjalanan atau masuk mal.
“Seharusnya pemerintah memberikan solusi lain dan Mengevaluasi terkait aturan administratif yang diberlakukan saat ini, bukan malah menjadikan ini suatu keharusan syarat untuk orang pergi ke mall/perjalanan,” bunyi petisi tersebut.
“Mohon untuk mempertimbangkan Kebijakan-kebijakan yg dibuat agar selalu Adil dan Transparan. #BatalkanKartuVaksinsebagaisyaratAdministrasi,” tambah petisi tersebut.
Hingga hari ini, Selasa 7 September 2021, pukul 12.30 WIB, petisi tersebut sudah ditandatangani 12 ribu orang, dan terus bertambah.
“Mau vaksin atau tidak itu kan terserah kepada masing-masing individu, itu hak kami mau menerima atau menolak. Tapi koq dijadikan persyaratan, berarti itu kan melanggar hak asasi!!!,” kata akun Sri Juliati.
“Sy tdk setuju dengan peraturan ini. Setiap individu berhal menentukan fasilitas kesehatan yg diinginkan,” kata akun Asmira jati. (bpc4)