BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Walikota Pekanbaru, Firdaus mengatakan pihaknya sudah meminta jatah vaksin lebih banyak kepada Pemprov Riau.
Kondisi Pekanbaru yang zona merah Covid-19, serta tengah memberlakukan PPKM Level 4 menjadi pertimbangan agar Pekanbaru mendapatkan lebih banyak vaksin.
Firdaus juga mengatakan lebih dari 500 ribu penduduk Pekanbaru belum mendapatkan vaksin. Masyarakat, kata dia, banyak yang menanti vaksin.
“Kita berharap bisa mendapat pasokan vaksin yang sebanding dengan kebutuhan masyarakat,” kata Firdaus, Jumat 20 Agustus 2021.
Vaksin yang dibutuhkan saat ini, lanjut dia, adalah vaksin dosis pertama dan dosis kedua. “Kita saat ini butuh banyak dosis vaksin pertama dan vaksin kedua,” ujarnya.
Untuk status Pekanbaru setelah beberapa minggu pelaksanaan PPKM level 4, masih zona merah Covid-19. Artinya resiko penyebaran Covid-19 di Pekanbaru masih tinggi.
Hal itu terungkap saat rapat evaluasi PPKM level 4 di Pekanbaru, Kamis 19 Agustus 2021.
“Secara keseluruhan, ternyata kita masih dalam zona merah,” pungkas Firdaus. (bpc4)