BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Intensitas curah hujan yang tinggi kemungkinan besar berakhir di awal bulan Desember 2014. Staf Analisa Badan Meteorologi Klimatoligi dan Geofisika (BMKG), A Ardhitama mengaku puncak tertinggi curah hujan dimulai pertengahan November hingga awal Desember nanti. Sedangkan di akhir tahun, intensitas curah hujan cenderung menurun.
Dijelaskan Ardhi, ada dua tahap puncak curah hujan di Riau. Yakni di bulan November dan April 2015. Sedangkan akhir Desember menjelang awal tahun, curah hujan meurun.
“Di awal tahun intensitas curah hujan cenderung menurun,” katanya, Senin (24/11/2014).
Menjelang akhir Januari, intensitas curah hujan di Provinsi Riau menurun dan rendah. Bahkan, diperkirakan sepanjang Februari dan Maret Provinsi Riau memasuki cuaca panas sebulan penuh, dan intensitas curah hujan tinggi berikutnya terjadi sepanjang bulan April 2015.
“Jadi di bulan Februari, kita harus waspada terhadap kabut asap pembakaran hutan. Biasanya tiap awal tahun kita kembali dihebohkan dengan bencana kabut asap. Jadi waspadalah,” ujarnya. (melba)