BERTUAHPOS.COM – Yahoo dikabarkan akan melakukan aksi lanjutan dalam perampingan perusahaan secara global. Bahkan kali ini giliran Yahoo Asia, termasuk Indonesia.
Kabar ini datang dari sumber laman TechCrunch di perusahaan internet terbesar itu. Menurut sumber tersebut, Yahoo sedang bersiap ‘merumahkan’ karyawannya, khususnya divisi sales di beberapa negara Asia, termasuk Vietnam, Indonesia, dan Malaysia.
Jumlah karyawan yang di PHK, di masing-masing negara itu, sekitar 25, 50 dan 15 orang. Sedangkan di Singapura, meski tidak memiliki kerugian apa-apa, salah satu pejabatnya telah menyatakan mengundurkan diri. Dia adalah VP of APAC Ad Sales, Yvonne Chang.
Sementara itu, Yahoo juga sedang melakukan tinjauan ulang untuk beberapa kantor operasional mereka di Eropa, Timur Tengah dan Afrika. Beberapa review telah menghasilkan aksi penutupan di kantor operasional Yahoo di Budapest, Hungaria, serta kantor lainnya di Yordania bulan lau.
“Kami baru saja memberitahukan kepada karyawan kami di wilayah Eropa, Timur Tengah dan Asia (EMEA), bahwa kami sedang mengambil langkah operasional review untuk memikirkan perubahan pada struktur bisnis dan tim di wilayah tersebut. Ini merupakan bagian dari upaya kami untuk tetap tumbuh,” ujar sumber TechCrunch di Yahoo, Selasa 4 November 2014.
Namun begitu, menurutnya, Yahoo tidak memungkiri jika pasar EMEA masih tetap merupakan yang terpenting bagi Yahoo. Mereka berkomitmen untuk tidak mengecewakan pengguna dan klien iklan dalam menghadirkan layanan Yahoo yang mumpuni.
Sayangnya, sumber itu tidak mau berkomentar lebih jauh mengenai pengurangan karyawan di Vietnam, Indonesia dan Malaysia. Namun yang jelas, sumber TechCrunch mengatakan kantor Yahoo Vietnam akan tutup pada kuartal ketiga tahun ini, sedangkan karyawan di Indonesia dan Malaysia akan tutup pada 14 Desember 2014. (ren/vIVA)