BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Pemerintah Provinsi Riau saat ini masih tetap fokus berupaya menangani kabut asap yang terus melanda Provinsi Riau. Mekanisme yang sedang berjalan saat ini Pemprov Riau terus melakukan rapat dua kali dalam sehari untuk membahas soal kabut asap.
PLT Gubri Arsyadjuliandi Rachman kepada awak media mengatakan terus memantau laporan dari posko-posko. “Kita akan siaga terus. Sekarang ini mekanisme kerja kita dua kali sehari ada rapat, pagi dan sore untuk membahas persoalan ini,” katanya usai menghadiri acara Paripurna di gedung DPRD Provinsi Riau, Senin (13/10/2014).
Andi menambahkan jika ada laporan dari Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengenai hotspot, pihak Pemerintah Provinsi Riau akan langsung terjun lapangan untuk memantau lokasi kebakaran. Jika memang dari tim dan masyarakat tidak bisa menanggulangi itu, maka akan langsung dilakukan watter boming.
“Itu tim dari Satuan Tugas Udara yang langsung turun tangan. Kalau memang masyarakat, tim dilokasi atau pihak koramil yang membantu tidak bisa menangani pemadaman api,” katanya.
Wakil gubernur Riau memang gencar-gencarnya melakukan rapat dengan berbagai pihak. Hal ini ditujukan akan penanganan karhutla dapat diatasi dengan baik. (advetorial/melba)