BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Kepala Bidang Statistik Sosial BPS Riau, Ahmad Azhari mengatakan bahwa sensus penduduk online ditargetkan hanya menyasar 30 persen penduduk Indonesia. Utamanya, generasi milenial yang sudah terbiasa dengan dunia digital.
Namun, pada bulan September ini, akan diadakan sensus penduduk secara konvensional. Artinya, akan ada petugas yang mendatangi rumah-rumah penduduk.
“Kita menargetkan 30 persen sensus online. Sisanya konvensional,” ujar Azhari kepada bertuahpos.com.
Dilanjutkan Azhari, pada sensus penduduk 2010 lalu masih dilakukan tradisional dan manual, pada 2020 ini akan mulai dilakukan secara online. Memang tak keseluruhannya online, namun dia menargetkan 30 persen penduduk disensus secara online.
“Kalau masih tradisional di lapangan, maka kita masih setara dengan negara-negara di Afrika,” tambah Azhari.
Jadi, buat kamu yang belum sempat sensus online karena satu hal dan lainnya, bisa bersiap disensus secara langsung pada bulan September nanti. (bpc2)
Catatan: Redaksi telah merubah judul berita ini dari sebelumnya ‘Belum Sempat Sensus Penduduk Online? Jangan Khawatir, Juli Ini Sensus Konvensional’