BERTUAHPOS.COM, KUANSING – Gubernur Riau, Syamsuar menyambut baik persiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Riau (Porprov) X tahun 2021 di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
Meski pelaksanaan masih setahun lagi, upaya dipersiapkan sudah dilakukan secepat mungkin, dengan dikukuhkannya pengurus Porprov Riau X, Minggu, 23 Februari 2020. “Setelah pelantikan ini tolong panitia saya minta untuk bergerak cepat,” katanya.
Syamsuar menyebut, pasca dikukuhkannya pengurus Porprov, diharapkan panitia bisa bekerja secara maksimal. Termasuk upaya persiapan-persiapan lainnya juga harus dilaksanakan sedini mungkin.
“KONI sebagai pengawas juga saya minta untuk memberikan petunjuk dan arahan yang jelas. Sehingga antara bulan per bulannya sudah dapat dilihat progresnya apa saja yang sudah dilakukan. Ini semua harus dikerjakan dengan serius agar sejalan dengan tema dan tujuan akhir dari pergelaran ini,” kata Syamsuar.
Dia menambahkan, pemerintah berharap penyelenggaraan Porprov Riau X tahun 2021, mempu memberikan dampak sosial ekonomi yang baik. Sehingga budaya dan ekonomi daerah bisa terangkat.
“Harapan saya semua teman dapat bekerja maksimal. Kedepan ajang ini juga bisa kita jadikan sebagai sarana untuk menyaring atlet terbaik agar bisa diikutkan dalam event dengan skala nasional seperti PON dan lainnya,” sebutnya.
Untuk diketahui, Kabupaten Kuansing menjadi tuan rumah dalam ajang pergelaran olahraga per 3 tahunan ini. Seremoni akbar akan dilaksanakan di stadion sepak bola di Kuansing Spot Center. Namun, untuk saat ini beberapa fasilitas olahraga eks PON Riau 2012 itu masih perlu dilakukan perbaikan secara maksimal.
“Tadi saya juga sudah berkomunikasi dengan Plt Dinas Perhubungan Provinsi Riau dan pihak Pemkab Kuansing, mana-mana saja venue yang akan mereka pakai untuk menunjang pelaksanaan Porprov Riau X nanti. Supaya bisa segera diperbaiki,” kata Syamsiar. (bpc3)