BERTUAHPOS.COM – Buah kakao adalah tanaman yang  dikenal dengan sebutan  buah coklat, kandungan yang terdapat didalam kakao memiliki banyak manfaat bagi tubuh anda, berikut adalah 5 manfaat dari minuman “hot cocoa†yang dikutip magforwomen minggu (7/07/2013) ;
1. Kaya akan antoksidan
kakao merupakan buah yang kaya akan antioksidan. Sebuah penelitian menyatakan kandungan antioksidan pada kakao lebih banyak daripada teh hijau, teh hitam dan anggur merah. Namun, anda harus tau kakao akan memberikan manfaat yang baik ketika disajikan saat hangat.
2. Kaya akan flavonoid
Kandungan flavonoid pada kakao sangat bagus. Flavonoid dapat membantu melancarkan peredaran darah keseluruh tubuh, menurunkan tekanan darah tinggi dan meningkatkan kesehatan jantung anda. Flavonoid juga mampu mencegah terjadinya penggumpalan darah.
3. Lebih bagus dari pada hot coklat
Banyak orang yang sering menyamakan  antara hot cocoa dengan dengan hot chocolate. Hot cocoa terbuat dari bubuk kakao, sedangkan hot chocolate terbuat dari coklat batangan yang dilelehkan. Hot chocolate mengandung gula yang tinggi, lemak dan sedikit nutrisi dibandingkan dengan kakao. Sedangkan kakao mengandung sedikit gula dan krim. Sebaiknya anda menghindari mengkonsumsi hot chocolate ketika ada hot cocoa dihadapan anda. Kakao yang bagus adalah kakao yang sedikit gelap dan pahit.
4. Mengandung nutrisi
Banyak penelitian yang menyatakan bahwa bubuk kakao sebagai vitamin yang baru yang dapat memberikan efek positif untuk jantung dan sirkulasi peredaran darah.
5. Minuman yang mengasikan
Hot cocoa dapat dinikmati setiap hari. Anda bisa meminumnya ketika letih sehabis bekerja seharian atau dapat diminum ketika ingin menghangatkan tubuh dari suhu dingin diluar. Kakao bubuk dapat disedu dengan air hangat atau susu hangat. Resep untuk membuat hot cocoa menjadi nikmat adalah dengan menambahkan sedikit garam, kayu bubuk, dan pala. (pz)