Nasib Calon Direksi BRK Ditentukan 17 Januari Mendatang
BERTUAHPOS.COM – Nasib sejumlah nama yang dinyatakan lolos untuk menduduki sejumlah posisi direksi di Bank Riau Kepri akan ditentukan pada tanggal 17 Januari 2020 nanti.
Pemprov Riau dan pemegang saham menyepakati bahwa tanggal itu akan digelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS). Pada RUPS inilah sejumlah nama-nama untuk mengisi kekosongan jabatan di BRK akan diputuskan berdasarkan kesepakatan pemegang saham.
Sebelumnya, ada 9 nama yang sudah diajukan ke Gubernur Riau, Syamsuar. Nama-nama ini disuruh menghadap untuk interview terakhir bersama dengan pemegang saham dominan yakni Pemprov Riau. Mereka sebelumnya sudah dinyatakan lulus fit and propertest yang telah dilaksanakan oleh tim Pansel.
Kesembilan nama itu adalah;
Calon Dirut BRK:
Andi Buchari
Hendra Buana
Nizam
Calon Direktur Dana dan Jasa:
Andi Mulya
M Jazuli
MA Suharto.
Calon Direktur Operasional:
Denny Muliya Akbar
Ikhwan
Said Syamsuri
“Hanya tinggal menunggu keputusan dari RUPS. Pemegang saham nanti yang akan memilihnya. Yang jelas, nama-nama yang sudah muncul itu sudah berjumpa dengan Pak Gubernur,” kata Ketua Tim Pansel BRK, Ahmad Syah Harrofie.
Setiap posisi jabatan tidak mutlak harus 3 nama yang keluar. Bisa 2 nama atau 1 nama dalam RUPS tersebut. Nama-nama ini nantikan akan diserahkan ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebagai lembaga berwenang pengawasan perbankan.
Kepala OJK Riau, Yusri menyatakan, nama-nama untuk calon direksi ini nantinya akan akan kembalikan dilihat rekam jejaknya dan dilakukan fit and propertest sesuai dengan ketentuan-ketentuan berlaku.
“Prosedurnya seperti itu. Kemudian barulah OJK mengeluarkan siapa-siapa yang dianggap layak untuk menempati masing-masing posisi jabatan direksi BRK yang kosong,” katanya. (bpc3)