BERTUAHPOS.COM, Pekanbaru – Jelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 20 Oktober 2019 mendatang Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi mengelar Apel di lapangan apel Brimob Polda Riau Jl. Ahmad Yani,Senin,14/10/2019.
Kita memeriksa dan mengecek kelengkapan dan peralatan persenjataan untuk pengamana pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 20 Oktober 2019 mendatang dengan jumlah personil untuk pengamanan sekitar 2000 personil yang siap mengamankan di beberapa titik di Provinsi Riau.
Kelengkapan dan pengecekan seperti Mengecek kelengkapan Brimob.Kelengkapan kopel harus lengkap. Borgol,senter, tongkat T,senjata dll.Personil SPN harus bisa menjadi contoh bagi siswa didiknya.Tiada hari tanpa latihan. Laksanakan secara kontinu. Standar dari resmob harus dipertahankan kemampuannya. Bantu pasukan brimob untuk menghadapi pengamanan pelantikan pres dan wapres.
“Pasukan PHH brimob harus bisa berperan dlm penanganan massa.Cek kesiapan kapal, safety, dan operasional kapal.Susunan isi kopel agar diseragamkan. Sesuaikan dengan aturan yang berlaku.Untuk reskrim saat penyerahan tsk ke pju agar memakai baju reskrim rapi. Agar di dokumentasi bisa dibedakan mana tsk dan penyidik,” ungkapnnya.
Kita siapkan kesiapsiagaan kita menjelang tanggal 20 Oktober 2019 nanti. Jaga harkamtibmas dengan baik dan patroli di wilayah Provinsi Riau dan pengamanan tempat – tempat yang sering dijadikan aksi para pendemo di Provinsi Riau.
“Saya berharap Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 20 Oktober 2019 mendatang khususnya wilayah Provinsi Riau akan aman buat masyarakatnya,” tegasnya.(cr1)