BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Sudah turunnya hujan di beberapa daerah Kota Pekanbaru belum menjadi jaminan untuk sekolah-sekolah mengadakan aktivitas mengajar, salah satunya adalah di SMA Cendana Pekanbaru.
Dari pantauan, SMA Cendana Pekanbaru tetap meliburkan aktivitas belajar mengajar akibat kabut asap hari ini, Selasa 24 September 2019.
Riko salah seorang guru yang mengajar di SMA Cendana Pekanbaru menuturkan, aktivitas pembelajaran awalnya kembali dimulai pada Senin lalu 23 September 2019. Namun hal ini urung terlaksanakan dikarenakan kondisi udara yang ada saat ini masih dalam kategori tidak sehat.
Dikatakan Riko, kebijakan meliburkan aktivitas belajar mengajar juga berdasarkan surat imbauan Walikota Pekanbaru melalui Dinas Pendidikan.
Baca :Â Siaga Darurat Asap, Libur Sekolah di Pekanbaru Diperpanjang Hingga 30 September 2019
“Kalau untuk memulai proses pembelajaran lagi ya sekolah mengikuti apa yang sudah di umumkan pemerintah, yaitu sampai tanggal 30 September 2019. Walau sebelumnya siswa sudah diberitahukan bahwa tanggal 23 September kegiatan pembelajaran sudah akan dimulai, tapi harus kita tunda karena surat edaran dari pemerintah sudah ada,†ujarnya.
Dengan kondisi libur yang diperpanjang, guru-guru SMA Cendana Pekanbaru juga tidak ingin siswa-siswinya tidak melakukan apapun di rumah.
“Untuk selama libur, sama seperti tahun-tahun sebelumnya jika sedang ada kabut asap, siswa-siswi tetap diberikan tugas disetiap mata pelajarannya untuk dikerjakan di rumah, agar siswa-siswi tetap melakukan pembelajaran walaupun tidak dalam kondisi sekolah,†pungkas Riko.
Seperti yang diketahui, beberapa wilayah Kota Pekanbaru mulai diguyur hujan kemarin sore. Kabut asap sendiri telah menyelimuti Kota Pekanbaru sebulan terakhir. Sedangkan aktivitas belajar mengajar telah diliburkan sejak 10 September 2019. (Mg9)