BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Seorang pria di Kuantan Singingi (Kuansing) menjadi korban gigitan seekor buaya saat akan buang air di Sungai Kuantan, Selasa 25 Juni 2019.
“Benar telah terjadi konflik buaya di Desa Sekakak, Kecamatan Cirenti, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Korban bernama Maswir (60 thn). Kejadian bermula pada pukul 05.00 saat korban buang hajat di Sungai Kuantan,” ujar Suharyono selaku Kepala Balai Besar Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau.
Suharyono menjelaskan, korban mendapat serangan buaya pada bagian kaki. Sehingga korban mengalami luka pada kakinya.
“Saat turun (ke Sungai Kuantan), korban diserang buaya dan tergigit di bagian kaki. Beruntung korban berhasil menyelamatkan diri dan segera minta pertolongan warga,” jelasnya.
Merespon adanya serangan buaya tersebut, Suharyono mengatakan pihaknya akan melakukan pemasangan rambu imbauan atau tanda di lokasi kejadian.
“Tim berkoordinasi dengan Kepala Desa dan Camat Cirenti untuk selanjutnya memberikan sosialisasi dan pemasangan papan-papan imbauan di lokasi rawan satwa buaya, terutama di sekitar lokasi tersebut,” pungkasnya. (bpc9)