BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU- Hingga memasuki H+5 Lebaran Idul Fitri 1435 hijriah, jumlah penumpang di Bandar Udara Sultan Syarif Kasim (SSK) II mulai mengalami penurunan.
Bila dibandingkan perayaan pada tahun sebelumnya, tercatat penurunan sebesar 2,81 persen.
Seperti yang diutarakan Airport Deputy Manager Bandara SSK II, Hasnan di ruangannya. “Hingga H+5 kita mencatat terjadi penurunan jumlah penumpang dari pada tahun sebelumnya,” ujarnya Senin (04/08/2014).
Fenomena ini kemungkinan besar disebabkan libur panjang anak sekolah yang berdekatan dengan lebaran.
Dari catatan operasional, jumlah penumpang yang berangkat dan datang dari SSK II pada H+5 sebanyak 10.484 penumpang. Sedangkan pada tahun 2013 mencapai 10.884 orang.
Penurunan tersebut telah terpantau sejak H-7 hingga H+5, dimana penumpang hanya 126.794 dengan flight 862 dari 10 maskapai. Angka ini menurun dari tahun sebelumnya yang mencapai 130.459 dengan jumlah flight 1.115.
“Data tersebut menurun sekitar 2,81 persen jika dibandingkan Idul Fitri tahun 2013,” sebutnya.
Ia menambahkan kendati masa libur cukup panjang tidak membuat kenaikan yang signifikan terhadap arus penunpang. “Meski sekarang liburnya cukup panjang, tetapi peningkatan penumpang yang berangkat dan datang tidak signifikan,” kata Hasnan.
Selain itu dirinya menyebutkan arus balik sudah terjadi sejak 3 Agustus 2014 lalu. “Kalau puncaknya kemarin (Minggu) sebelum jadwal masuk kantor dan dinas. Tapi angkanya juga tidak signifikan, masih dibawah tahun 2013,” sebutnya. (riki)