BERTUAHPOS.COM, SIAK – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Siak 2024-2029, melaksanakan reses I masa sidang I tahun 2024, di Kampung Rempak Kecamatan Sabak Auh, Ahad (3/11/24).
Salman menetapkan Kampung Rempak sebagai titik pertama reses, setelah dilantik sebagai anggota DPRD Siak Oktober lalu.
“Reses pertama, kami langsung datang ke Rempak, dan di Dusun Sungai Bayam, sebagai suara terbanyak saya sewaktu pileg 2024. Saya dapat suara kemarin saat pileg 800 suara, dan yang paling banyak di dusun ini,” kata Salman.
Salman mengatakan, aspirasi masyarakat tidak hanya di bidang infrastruktur saja, melainkan banyak bidang, seperti persoalan pertanian, program UMKM, dan lainnya.
“Saya lahir di Rempak, saya akan prioritaskan kampung saya ini. Tidak mungkin saya tinggal kampung saya ini. Saya akan perjuangkan aspirasi masyarakat Kampung Rempak,” kata Salman.
Salman mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kampung Rempak, telah memilih dirinya sebagai wakil rakyat untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di DPRD Siak.
Pj Penghulu Kampung Rempak Kamaruzaman, mengucapkan terima kasih kepada anggota DPRD Siak Salman Alfarisi yang melaksanakan reses di Kampung Rempak.
“Kita sudah ada wakil rakyat dari kampung kita, mudah-mudahan aspirasi masyarakat bisa terealisasi,” kata Kamaruzaman.
Dalam reses tersebut, Salman menerima aspirasi terkait pengadaan mobil ambulans, keluhan masyarakat terkait sering mati PLN, infrastruktur jalan, pembentukan UPTD pasar di Sabak Auh, lampu penerangan jalan dan bantuan petani sawah. (Infotorial)