BERTUAHPOS.COMÂ (BPC), PEKANBARU -Â Dari hasil penyelidikan sementara terhadap empat orang terduga teroris yang ditangkap di Riau hari ini, Selasa (24/10/2017), berencana menyerang polisi. Mulai dari pos polisi hingga Markas Polda Riau.
Hal ini diungkapkan Kabid Humas Polda Riau, Kombes Guntur Aryo Tedjo, ketika ditemui, Selasa (24/10/2017). Empat terduga teroris yang ditangkap tersebut yakni W alias AA dan BST alias AI di Desa Pandau Jaya, YH alias AZ di Tangkerang, Pekanbaru dan H, di Perumahan Taman Griya Anggrek, Kubang.
“Keempat tersangka ini tergabung dalam Jamaah Anshori Daulah. Dari keempat orang ini, satu orang diketahui sebagai pemimpinnya, yakni W alias AA,” ujar Guntur.
Baca:Â Total Empat Terduga Teroris Diamankan di Riau Hari Ini
Keempatnya berencana menyerang polisi, mulai dari pos polisi hingga Mapolda Riau. “Jadi, ketika ada instruksi dari pimpinannya untuk menyerang. Maka mereka akan menyerang polisi. Mereka tak peduli polisi itu sedang apa, yang penting polisi. Baik yang ada di pos maupun di markas,” ujarnya.
Penyerangan ini lanjut Guntur, untuk menunjukkan bahwa mereka (teroris) itu masih eksis. Keberadaan mereka ini diduga masih terkait penangkapan beberapa terduga teroris di Jambi yang dilakukan beberapa waktu lalu.Â
“Di sana mereka belajar merakit dan meracik bom. Tersangka masih tetap akan dilakukan interogasi. Setelah itu barulah tersangka dibawa ke Jakarta,” tambahnya.Â
Langkah pengintaian yang dilakukan polisi sudah dilalukan kurang lebih enam bulan lalu. Setelah mendapatkan informasi akurat bahwa mereka akan melakukan penyerangan ke kantor polisi, petugas langsung melakukan penangkapan. (bpc17/bpc3)