BERTUAHPOS.COM, PAYAKUMBUH – Belajar selama satu tahun di Internet, seorang pria R (40) di Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat, berhasil produksi sabu.Â
Dengan menggunakan alat seperti kompor Gas dan blender, R berhasil menciptakan sabu untuk konsumsi sendiri.Â
R, membuat sendiri zat pembuatan sabu dan berhasil menciptakan sabu tersebut. Kemudian R, juga melengkapi peralatan untuk menghisap sabu hasil produksi sendiri seperti alat hisap, mancis dan bong.Â
Bahkan untuk mengetahui orang yang datang ke rumahnya, R juga memasang kamera pengintai atau CCTV.Â
Barang-barang pembuatan sabu itu sebagian dibeli pelaku di Kota Payakumbuh, tetapi sebagian lainnya dipesan tersangka melalui jual beli online di Jakarta.Â
Kepada penyidik, R, mengaku pernah mengkonsumsi narkoba berbagai jenis termasuk sabu sejak tahun 2002-2005 lalu. Dia mengaku terpaksa harus mengkonsumsi sabu untuk mengobati sakit Sinusitis yang dideritanya sejak kecil.Â
“Saya sudah coba berobat ke dokter. Tapi efek obat dokter reaksinya tidak secepat sabu. Maka, saya pelajari dari internet bagaimana cara membuat Sabu, dan hasil produksinya saya pakai sendiri. Saya tidak pernah menjual kepada siapapun, saya pakai sendiri,” sebut R, kepada Penyidik.Â
Kapolres Payakumbuh, AKBP Endra Setiawan S, didampingi Kapolsekta Payakumbuh, Kompol Russirwan dalam eksposnya di hadapan awak media Rabu (25/4/2018) menyebut jika hasil uji laboratorium di BBPOM, benar jika hasil produksi racikan R, adalah jenis sabu.Â
“Kita sudah uji di BBPOM dan hasilnya positif Sabu. Kemudian kita juga sudah lakukan tes urine terhadap R dan rekannya seorang ABG berinisial F (16), hasilnya juga positif sabu,” sebut Kapolres kepada awak media di Payakumbuh.
R, berhasil diamankan pada Sabtu (21/4/2018) sekitar pukul 01.00 WIB dini hari di salah satu tempat makan di Kota Payakumbuh. Setelah digleda, R dan rekannya, memang tidak ditemukan sabu dan narkoba. Tetapi keduanya langsung digiring ke rumahnya, disaksikan RT setempat, di salah satu ruang rumahnya ditemukan alat-alat dan bahan produksi sabu lengkap dengan alat hisap. (bpc15)Â