BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Komisioner KPU Riau Ilham Yasir mengatakan pihak KPU hanya tunggu hasil pemeriksaan kesehatan dari tim dokter, terhadap pasangan bakal calon Gubernur. Dalam tes ini tim dokter langsung yang menentukan hasilnya untuk selanjutnya diserahkan ke KPU.Â
“Kami terima hasil saja, semuanya urusan tim kesehatan. Kecuali nanti ada perbaikan,” katanya, saat berbincang dengan bertuahpos.com, Jumat (12/1/2018) di RSUD Arifin Achmad Jalan Diponegoro Pekanbaru.Â
Dia mengatakan hasil tes ini nantinya tidak akan diumumkan, hanya diberi tahu kepada Paslon dan Bawaslu saja. Kecuali nanti ada perbaikan oleh tim dokter, barulah akan ada pengumuman ke publik terhadap masalah yang bersangkutan.Â
Setelah Paslon menyelesaikan tahapan tes kesehatan, maka tim kesehatan bersama BNN akan lakukan pleno. Dapam pleno ini, kata Ilham Yasir menentukan layak atau tidaknya Paslon untuk maju dapam Pilgub Riau 2018.Â
“Setelah itu hasil pleno lah yang diserahkan ke KPU apakah Paslon penuhi syarat atau tidak. Kami mungkin akan terima hasilnya pada tanggal 15 atau 16 Januari nanti,” sambungnya.Â
Baca:Â 44 Orang Tim Medis Diturunkan Periksa Kesehatan Paslon Gubri
Untuk diketahui, 4 Paslon yang sebelumnya telah mendaftarkan diri sebagai bakal calon Gubernur Riau, hari ini Jumat (12/1/2018) mengikuti tes kesehatan. Ini salah satu tahapan yang sudah ditetapkan oleh KPU sebagai syarat bagi Paslon untuk maju dalam pilkada nanti. Keempat Paslon itu, adalah pasangan Andi-Suyatno, Syamsuar-Edy Natar, Firdaus-Rusli Effendi dan LE-Hardianto. (bpc3)