BERTUAHPOS.COM, PEKANBARU – Entah apa yang terjadi, Rakernas Hanura akhirnya tetap dilangsungkan tanpa Presiden Joko Widodo. Hingga kini keberadaan Presiden masih “misteri” dan belum diketahui.
Rakernas Hanura akhirnya dimulai sekitar pukul 17.30 WIB, Selasa, 8 Mei 2018. Rekernas tetap dibuka dan berlangsung walau tanpa kehadiran Presiden.
Ungkapan rasa kecewa ternyata ditumpahkan warga yang sejak tadi meninggu di tenda depan gedung Gelanggang Remaja, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru.
Perlahan sejumlah pengunjung beranjak pergi hingga kursi plastik yang sudah disediakan di bawah tenda itu kosong. Mereka memilih meninggalkan lokasi lantaran tidak ada kepastian kapan Presiden Jokowi akan hadir. “
Enggak jelas, jadi datang atau tidak. Acara sudah mulai, kami pulang saja,” ujar Rio, seorang warga yang sebelumnya hadir di sana untuk menyambut kedatangan Presiden.
Seperti dijadwalkan sebelumnya, sekitar pukul 17.00 WIB Preriden Jokowi harusnya hadir di tengah-tengah kader Partai Hanura untuk membuka acara dan memberikan arahan di Rakernas itu.
Namun hingga acara dimulai, kehadiran Jokowi belum pasti. Sementara, hasil pantauan dari dalam gedung, acara Rakernas Partai Hanura di gedung Gelanggang Remaja, Kota Pekanbaru tetap dilangsungkan, lantaran Jokowi juga tidak kunjung hadir. (bpc11/3)