BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Ahad (5/2/2017), Komunitas Sedekah Malam Jumat Pekanbaru atau yang disingkat SMJPKU mengunjungi kediaman Yunda (30) dan bayi Seyla.
“Alhamdulilah amanah penggalangan dana Minggu kemarin sudah kami sampaikan,” tutur Dery Nopraja selaku Ketua SMJPKU kepada Bertuahpos.com.
Kegiatan yang dimulai sejak pagi tersebut, pertama-tama SMJPKU mengunjungi kediaman Yunda di Jalan Inpres Pekanbaru. Yunda ialah seorang yang kondisi fisiknya yang memprihatinkan. Ini karna beliau sudah mengalami kelainan bawaan dari kecil. Dengan keterbatasan fisiknya, Yunda bekerja sebagai tukang tambal ban.
Setelah dari kediaman Yunda, 22 orang anggota SMJPKU yang berpartisipasi dalam kegiatan sosial tersebut, langsung melanjutkan kunjungan mereka ke kediaman Bayi Seyla. Seyla ialah bayi yang meninggal beberapa hari lalu karena suatu penyakit.
“Alhamdulilah disambut baik oleh kedua belah keluarga. Adapun tujuanya untuk menyerahkan amanah yg di berikan kepada SMJPKU, yaitu penggalangan dana untuk Yunda dan santunan Seyla yg kami adakan di CFD beberapa minggu yang lalu. Walaupun sedikit setidaknya sudah meringankan beban mereka. Adapun santunan yang diberikan berupa sembako, pakaian, selimut, obat-obatan, kasur dan juga uang santunan,” ujar Dery Nopraja.
Dalam kunjungannya, SMJPKU berharapan kedepannya semoga lebih banyak lagi yang ikut berpartisipasi untuk lebih peduli lagi terhadap sesama. “Mudah.mudahan makin banyak lagi yang ikut turun langsung dan melihat betapa senang dan bahagianya mereka. Jujur bang gak sanggup lihat saudara kita yang lagi membutuhkan bantuan. Dengan melihat mereka tersenyum sudah kebahagian tersendiri bagi kita semua keluarga SMJPKU,” tutup Dery Nopraja.
Penulis: Teguh Asrin