BERTUAHPOS.COM (BPC), PEKANBARU – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Provinsi Riau cari aman, hal ini diutarakan oleh pengamat kebijakan publik, Saiman Pakpahan, yang melihat kesan buang badan Kadisdik Riau, Rudyanto, atas kontroversi keberadaan spanduk “lanjutkan” Arsyadjuliandi Rachman di beberapa SMA se-Provinsi Riau.
Kepada bertuahpos.com, Senin (2/10/2017), apa yang lakukan Kadisdik Provinsi,Riau untuk seolah-olah bersembunyi, menurut Saiman, Kadisdik Provinsi Riau hanya tidak ingin kejadian ini menjadi konsumsi publik lagi. Sama seperti saat pertama kali kontroversi spanduk tersebut muncul.
“Yang bersangkutan tidak ingin menjadi perhatian publik lagi makanya dia (kadisdik, red) cari aman dengan tidak merespon semua tanggapan publik, baik warga sipil maupun media,” ujar Saiman.
Menurut Saiman, sikap Rudyanto yang seolah membuang badan tersebut juga bisa jadi karena saat ini Rudyanto telah menyerahkan kasus tersebut kepada bawaslu (badan pengawas pemilu).
“Cara paling save saat ini ialah diam, biarlah bawaslu yang memeriksa ASN tersebut jika ada ditemukan kesalahan, mungkin ini menjadi pertimbangan Rudyanto,” tutup Saiman. (bpc9)