BERTUAHPOS.COM, TANAHDATAR – Munculnya nama Aldoris Armialdi yang akrab disapa Dodoy salah seorang wartawan Tanah Datar di pesta Pilwana (Pemilihan Walinagari) Tanjung Bonai Kecamatan Lintau Buo Utara, Kabupaten Tanah Datar, Propinsi Sumatera Barat, memberi warna baru.
Pasalnya, mantan wartawan Bertuahpos.com Pekanbaru itu sudah di pastikan maju dalam pertarungan politik serentak yang akan berlangsung 13 September mendatang.
“Memang saya siap maju dalam pilwana serentak di Nagari Tanjung Bonai, dan saat ini saya sedang merampungkan persyaratan untuk calon wali nagari,” terang Dodoy yang dikenal kreatif dan enerjik ini.
Pemuda yang terkenal vokal memperjuangkan hak-hak masyarakat Lintau khususnya Nagari tempat ai tumbuh, Tanjuang Bonai memang sering diperbincangkan. Perjuangannya yang gigih dan berani sering dipuji dan mendapat tempat di hati masyarakat setempat.
“Saya sudah bulatkan tekat sebagai generasi muda untuk maju di nagari Tanjung bonai. Semoga dengan visi dan misi yang saya miliki mampu membuat perubahan di nagari yang memiliki jorong terbanyak di 75 nagari yanh ada di Kabupaten Tanahdatar yakni 26 jorong dan 2 jorong persiapan,” terangnya.
Dodoy sangat optimis, Nagari Tanjuang Bonai yang memiliki potensi alam melimpah, seharusnya sudah ada inovasi dalam pembangunan dari karya anak Nagari.
“Masyarakat kita sendiri pasti mengetahui keadaan di sini, adanya perusahaan tambang yang pernah melakukan ekplorasi dan ekslotasi selama 17 tahun, namun yang didapatkan Tanjung Bonai hanya konflik anak nagari, kehancuran infrastruktur jalan dan keadaan sosial masyarakat yang terpecah,” jelasnya lagi.
Seharusnya sebut tokoh muda Lintau ini, Tanjung Bonai sudah bisa menghasilkan lumbung dana sendiri untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakatnya. Tapi inovasi itu belum terlihat dari yang sebelumnya. Karena alam nagari ini sangat diminati oleh investor lokal dan luar.
Bagaimana konsep kedepan agar alam nagari ini dapat dijadikan pemasukan ke nagari, harus ada payung hukum yg mengatur. Saat ini payung hukum tentang hal itu sejak pemerintah mencanangkan kembali ke nagari 2004 lalu belum ada.
“Potensi alam lain yang ada di sini, memiliki eksodus iklim yang baik dalam pengembangan peternakan, pertanian, perkebunan yang berkonsep wisata agro. Saat ini kita mencatat puluhan hektar lahan nagari yang belum terjamah maupun terkelola dengan baik,” tuturnya.
Berangkat dari berbagai kondisi sosial, potensi sumber daya alam dan SDM yang ada, Dodoy dari unsur tokoh muda bernama tampil untuk bekerja dan berbuat demi kemajuan nagari.
“Melihat keadaan itu saya berkeinginan merobah cara pandang masyarakat dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan. Mungkin dengan memberdayakan lahan nagari itu masyarakat lebih terarah dalam meningkatkan ekonomi kerakyatan lokal dengan menghidupkan kembali lembaga lembaga ekonomi nagari yg memiliki payung hukum yang jelas,” harapnya berharap dukungan kawan-kawan media.
Layak atau tidak saya tampil memang yang menilai masyarakat. Tapi sebut Dodoy dirinya tetap optimis siapa pun pemimpin di kampung istri Jusuf Kalla ini akan bisa berinovasi dalam memberdayakan pembangunan, bukan menambah pembangunan. Karena yang ada saat inipun masih belum memiliki payung hukum sendiri dalam hal perawatan aset nagari. (bpc15)
BIODATA
Nama : Aldoris Armialdi, Bukittinggi 10/12/76
Memiliki satu orang Putri dengan dua orang Putra.
Istri Metria Eliza Guru SDN 48 Tigo Jangko Lintau Buo Utara.
Pendidikan terakhir Akademi Pariwisata Nusatama Padang tamat tahun 98.
PENGALAMAN ORGANISASI
Wakil Ketua Bidang Kepemudaan IPR (IKATAN PEMUDA RIAU)Â DPC KABUPATEN PELALAWAN RIAU. (2002-2007)
Ketua Bidang Pemberdayaan Pemuda Ikatan Keluarga Tanah Datar Kabupaten Pelalawan Riau. (2003-2006)
Wakoti pemuda Pancasila MPC Kabupaten Tanah Datar. KNPI Tanah Datar
Ketua karteker PPWI Tanah Datar.
Pp MPC tanah datar
PERNAH BEKERJA
Supervisor Forestry Dept. PT. Riau Andalan Pulp and Paper (PT.RAPP) Pangkalan Kerinci Pelalawan Riau (2000-2003)
Manager PT. Riau Putra Pesisir Project RAPP tahun 2003-2005
Humas PT. Sekawan Cipta Mandiri Jakarta, project RAPP 2005-2006
Wartawan Mingguan Laskar Melayu Pekanbaru (2006-2007)
Wartawan Harian Melayu Post (2007-2008)
Wartawan Harian Riau Mandiri 2008-2009
Wartawan Harian Haluan Padang (2010-2013)
Wartawan Online Bertuahpos.com Pekanbaru
Wartawan Minangterkini.com 2016- sekarang.